Badut
Mc Badut ulang tahun jenaka dan bersahabat untuk pesta ulang tahun buah hati tercinta
Sulap
Menghadirkan keanehan yang lucu dan menarik dalam pesta ulang tahun buah hari tercinta
Dekorasi
Pesta ulang tahun menjadi meriah dengan dekorasi yang indah dan mengesankan bagi tamu dan putra putri anda
021-75819025
085779682618

Tips Memilih Kursi Anak untuk Ulang Tahun si Kecil

Monday, June 15th 2015.

Tips Memilih Kursi Anak Dalam Acara Ulang Tahun – Setiap tahunnya anak selalu bertambah usia dan semakin bertambah besar. Ketika hari bertambahnya usia anak tiba maka banyak orang tua juga yang ingin mengadakan pesta untuk buah hati kesayangan. Nah, pesta ini dinamakan pesta ulang tahun, pastinya sudah tidak asing dengan nama pesta ini bukan? Tentunya tidak, karena memang hampir setiap anak ingin dibuatkan pesta ulang tahun oleh orang tuanya.

Nah, kalau ulang tahun si buah hati, pasti ngundang banyak teman tuh, jadi siap-siap untuk menyediakan semua fasilitasnya. Fasilitas yang harus disiapkan mulai dari hiburan, makanan, tempat yang nyaman dan juga berbagai aksesoris, dan yang tidak kalah penting adalah menyediakan kursi anak pada pesta ulang tahun si buah hati. Menyiapkan kursi anak dengan cepat juga sangat penting lho, supaya nantinya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
kursi anak pesta ulang tahun

Untuk lebih jelas lagi, yuk kita bahas mengenai tips memilih kursi anak untuk pesta ulang tahun yang tepat berikut ini :

1. Pilih kursi anak yang terbuat dari bahan yang lunak
Anak- anak sukanya bergerak bebas dan aktif, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, sebaiknya pilih barang-barang dengan bahan yang tidak keras termasuk juga dalam pemilihan kursi anak. Pilih kursi anak yang memiliki bahan plastik, ini akan jauh lebih aman.

2. Pilih kursi anak dengan ukuran yang sesuai untuk mereka
Anak-anak memiliki ukuran tubuh yang berbeda dengan orang dewasa, alangkah bijaksana jika bunda dapat memilih kursi anak dengan ukuran yang kecil juga ya. Jadi anak-anak akan merasa nyaman dengan kursi duduk mereka saat duduk. Anak-anak juga akan merasa lebih nyaman dengan kursi anak yang memiliki seimbang dengan porsi mereka.

3. Pilih kursi anak yang memiliki warna-warna cerah
Anak-anak sanagat senang dengan sesuatu yang memiliki warna cerah. Oleh karena itu, pastikan bagi anda untuk memilih kursianak yang memiliki warna cerah. Untuk pilihan warna kursi anak ini tergantung selera juga, bisa saja menyediakan kursi anak dengan satu warna saja. Jika ingin lebih warna-warni, warna dari kursi anak bisa meminta lebih dari satu warna.

4. Pilih kursi anak yang memiliki motif-motif lucu
Kursi anak ada bermacam-macam motif dan model. Untuk modelnya sendiri bisa dipilih kursi anak yang memiliki model lucu. Model yang biasa disukai anak-anak adalah kartun-kartun lucu, misalnya saja mickey mouse, teddy bear dan lain sebagainya. dengan motif-motif kursi anak yang demikian tentunya membuat anak lebih suka dan akan lebih nyaman menikmati tempat duduk mereka.

contoh kursi anak untuk ulang tahun
Dalam mengadakan persiapan pesta ulang tahun anak tercinta akan membutuhkan banyak hal untuk dilakukan. Namun di era yang serba mudah ini kenapa harus dibuat repot sih. Sekarang sudah ada Event Organizer yang bergerak dalam hal pesta ulang tahun anak khusus. Salah satunya adalah EO Ndrowinan kids party organizer. Disini disediakan beragam jenis kursi anak yang bisa dipilih dan pastinya semuanya dijamin memuaskan. Tinggal kring, langsung deh datang, termasuk juga persiapan kursi anak ini.

facebook twitter Google plus stumbleupon digg linkedin